Jumat, 01 Maret 2019

OTG (on the go)

MENU
USB OTG (On The Go), apa maksud dan fungsinya

Apa maksud dan fungsi USB OTG?
USB OTG (On The Go) adalah salah satu spesifikasi dari USB 2.0 yang membuat perangkat android seperti smartphone atau tablet bertindak sebagai host atau master terhadap perangkat lain yang terkoneksi dengannya, seperti USB Flashdrive, kamera digital, printer, keyboard ataupun mouse.
Dengan kata lain, dengan USB OTG ini perangkat smartphone anda dapat mengendalikan perangkat lain yang terkoneksi dengannya. Smartphone akan tahu apa yang harus dilakukan jika ada perangkat seperti USB Flashdrive, atau kamera digital, atau keyboard yang terkoneksi dengan smartphone.
Hampir mirip seperti komputer atau laptop yang mengontrol perangkat eksternal seperti keyboard atau mouse yang dicolokkan lewat USB port.

Agar bisa menjadi Host atau master sebuah perangkat android haruslah sudah support USB OTG serta dibutuhkan sebuah kabel USB OTG. Kabel USB OTG cukup banyak dijual dipasaran dan harganya relatif murah. Namun yang perlu diperhatikan adalah tidak semua perangkat android sudah mendukung USB OTG ini. Jadi kita harus pastikan dahulu apakah perangkat android kita sudah mendukung USB OTG atau belum.

Apakah perangkat android saya support USB OTG?
Ada beberapa cara untuk mengetahui apakah perangkat android kita telah mendukung OSB OTG atau tidak, diantaranya:
1. Jika android anda produksi 3 tahun ke belakang, kemungkinan besar sudah support USB OTG
2. Lihat di kemasan produknya. Jika ada logo USB OTG berarti sudah mendukung USB OTG
3. Cari lewat Google tentang apakah perangkat android anda sudah mendukung USB OTG atau belum
4. Terakhir gunakan aplikasi khusus seperti USB OTG Checker yang bisa anda download di playstore. Aplikasi ini bisa membantu memastikan apakah perangkat android anda supprt USB OTG atau belum. Walaupun aplikasi ini tidak 100% akurat namun cukup membantu untuk langkah selanjutnya yaitu memastikan dengan cara mempraktekkannya dengan menggunakan kabel USB.

Apa saja manfaat USB OTG?
Manfaatnya tentu sangat banyak. Dengan USB OTG anda bisa menjadikan perangkat android layaknya sebuah komputer. Perangkat-perangkat yang selama ini hanya bisa “terbaca” di komputer atau laptop, dengan USB OTG perangkat tersebut dapat terbaca juga di perangkat android.
Sebagai contoh, dengan menggunakan USB OTG kita bisa menyimpan langsung data-data yang ada di perangkat android ke dalam flashdrive saat bepergian tanpa harus melalui komputer dahulu. Dengan demikian memory perangkat android kita jadi tak terbatas.
Salain itu dengan dihubungkannya keyboard dan mouse menggunakan USB hub + USB OTG anda layaknya sedang berada depan laptop.

Kabel USB OTG
Untuk memanfaatkan fungsi USB OTG ini, selain perangkat android sudah mendukung USB OTG alias sudah USB OTG certified, kita harus juga memiliki kabel USB OTG. Kabel USB OTG berbeda dengan kabel USB biasa. Kabel USB OTG memiliki desain khusus yang memberitahukan parangkat android agar bertindak sebagai host atau master terhadap perangkat lain yang terkoneksi dengannya.

Secara fisik kabel ini seperti kabel USB biasa, salah satu ujungnya berjenis micro USB type B cowok yang dicolokkan ke perangkat android sama seperti ujung kabel USB charger yang dicolokkan ke android, sedang ujung lainnya ber tipe USB type A cewek (female) yang sama dengan port USB di laptop atau komputer. Agar perangkat eksternal sepert flash drive, keyboard dan mouse yang memang ujung kabel USB nya ber tipe A male (cowok) dapat dicolokkan di ujung kabel USB OTG tersebut. Namun arsitektur kable USB OTG berbeda dengan kabel USB biasa seperti gambar berikut.

Pin ke 4 di hubungkan ke Ground.

Agar bisa digunakan dengan beberapa perangkat eksternal sebaiknya gunakan juga USB hub yang ada port chargernya. Kita bisa menggunakan charger atau power bank untuk menjaga battery perangkat android agar tidak terkuras. Atau bisa juga gunakan USB OTG yang sudah lengkap dengan USB hub + port charger seperti gambar berikut.

 

Yang perlu diperhatikan saat membeli kabel USB OTG adalah ujung konekstor USB yang ke perangkat android. Pada beberapa produk Samsung port USB nya bukan berjenis micro USB seperti pada umumnya.

Untuk lebih jelasnya silahkan lihat video tentang USB OTG pada perangkat android di sini. Dalam video ini mencakup:

cara menggunakan USB OTG Checker untuk memastikan perangkat android support USB OTGb atau tidak.
test fitur USB OTG dengan flashdrive dan mouse.
Artikel terkait:
– Berbagai jenis dan versi kabel USB
– Koneksi perangkat android ke laptop/PC dengan kabel USB
– Berbagi koneksi internet dari smartphone ke laptop/PC dengan USB Tethering
– Cara mengaktifkan PC Link pada Asus Zenfone (Screen Mirroring)
– Koneksi Asus Padfone ke laptop/PC dengan kabel USB
– Cara koneksi perangkat android ke laptop/PC tanpa kabel dengan AirDroid
– ShareLink: Aplikasi transfer file antara komputer dan perangkat android dengan atau tanpa wi-fi
– Android printing bag-1: Print file langsung dari perangkat android
– Android Printing bag-2: Cara setup dan menggunakan Google Cloud Print
– Android Printing: Print via USB OTG menggunakan print service plugin pengganti Printershare (Update 2017)
– Cara Backup dan Restore data android ASUS
– Apa itu NFC dan bagaimana cara menggunakannya

Manfaat lain Wifi Tethering, Solusi koneksi antar perangkat tanpa jaringan internet » « ShareLink: Aplikasi transfer file antara komputer dan perangkat android dengan atau tanpa wi-fi
Tags: androidKoneksi antar perangkatTips & TricksUSBUSB OTG
     
Lihat juga
Setup DLNA pada Xiaomi Redmi Note
Smartphone Xiaomi Redmi Note 4 (dan produk Redmi lainnya) tidak DLNA Certified, artinya secara native…
Android Printing: Print via USB OTG menggunakan print service plugin pengganti Printershare (Update 2017)
Pada tulisan sebelumnya (Android Printing: Print file langsung dari perangkat android via USB OTG), print atau…
Apa itu NFC dan bagaimana cara menggunakannya
NFC adalah singkatan dari Near Field Communication yang berarti komunikasi jarak dekat. Sesuai namanya, dua…
Android printing bag-3: Print file langsung dari perangkat android via USB OTG
Tulisan ini berfokus pada cara menghubungkan printer langsung ke perangkat android dan cara mencetak file…
Android Printing bag-2: Cara setup dan menggunakan Google Cloud Print
Topik dalam tulisan ini mengenai: Setup printer di Google Cloud Print Mengaktifkan Google Cloud Print pada…
Android printing bag-1: Print file langsung dari perangkat android
Walaupun perangkat android seperti smartphone atau tablet kemampuannya tidak secanggih komputer, namun fungsi dasar dari komputer…
Memanfaatkan fitur Soft AP pada Smart TV
Tulisan ini bertujuan menjelaskan fitur Soft AP pada Smart TV dan cara menggunakannya sebagai solusi…
Kembali ke atas | View Non-AMP Version All Rights Reseved

Tidak ada komentar:

AR-RAYYAN-MEDIA

RKI Tartil Al-Qur’an Balapulang Wetan RKI Tartil Al-Qur’an Balapulang Wetan by arrayyannews RKI ...